Dua Perguruan Tinggi Jawa paparkan hasil kegiatan PKLP di Balai Taman Nasional Taka Bonerate

Benteng – Kepulauan Selayar. Rabu, 7 Agustus 2019

Mahasiswa yang telah selesai melaksanakan kegiatan Praktik Kerja Lapang Profesi (PKLP) di Balai Taman Nasional Taka Bonerate memaparkan hasil kegiatannya, bertempat di Aula Kantor Balai Taman Nasional Taka Bonerate (07/08). Mahasiswa tersebut berasal dari dua Universitas yakni Universitas Brawijaya (UB) berjumlah 5 orang yang mana 1 diantaranya berasal dari program studi Ilmu Kelautan dan 4 orang lainnya berasal dari program studi Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan, serta 10 orang mahasiswa Universitas Padjajaran (Unpad) yang seluruhnya berasal dari program studi ilmu kelautan.

Giat ini dihadiri oleh para pejabat struktural dan koordinator serta staf fungsional (Polhut, PEH dan Penyuluh) Balai Taman Nasional Taka Bonerate.

Kegiatan dimulai dengan pemaparan oleh mahasiswa Universitas Brawijaya yang menyampaikan hasil kegiatan PKLP di SPTN Wilayah II Jinato. Kegiatan yang dilaksanakan yakni monitoring kelimpahan nudibranchia, kegiatan patroli bersama polhut dan MMP (masyarakat mitra polhut), tagging barang bukti destructif fishing, simulasi kering transplantasi karang metode MARRS, monitoring dan pembersihan rangka transplantasi, school visit dan ikut serta dalam rapat MDK (Masyarakat Desa Konservasi).

Kepala SPTN Wilayah II Jinato Nur Aisyah Amnur, SP., MP “Mengucapkan terima kasih terlebih karena banyak kegiatan dari mahasiswa UB yg melibatkan masyarakat setempat, selain itu data kelimpahan nudibranchia dapat menjadi tambahan data bagi balai mengenai kelimpahan species tersebut di wilayah jinato.

Kepala SPTN Wilayah I Tarupa Raduan, SH menyampaikan bahwa apa yang ditampilkan oleh teman-teman mahasiwa sudah sangat bagus meski waktunya terbatas. Laporan PKL akan sangat membantu pengelolaan TNTBR. Lebih lanjut Kepala Sptn 1 menyarankan hasil laporan mahasiswa dapat diseminarkan di tingkat nasional agar kebih banyak lagi publik mengetahui model pengelolaan kawasan konservasi perairan, terkhusus mengenai bagaimana jinato dapat menjadi model atau contoh bagaimana masyarakat dapat beralih dari kegiatan destructif fishing ke perikanan tangkap yang  ramahlingkungan.

Imas Dwi Pratiwi (perwakilan mahasiswa UB) menyampaikan terima kasih banyak kepada Balai Taman Nasional Taka Bonerate atas pengalaman yang diperoleh dan bimbingannya selama ini.

Selanjutnya kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan dari mahasiswa Universitas Padjajaran yang menyampaikan hasil kegiatan PKLP di SPTN Wilayah I Tarupa meliputi kegiatan monitoring identifikasi jenis dan sebaran spasial Lamun di Pulau Tinabo, keanekaragaman jenis kima, struktur komunitas dan sebaran megabenthos di Taka Latondu, monitoring ikan Napoleon dan penyu di Pulau Tarupa Kecil, monitoring terumbu karang dan famili Chaetodontidae di Pulau Tinabo Besar, serta pemetaan sebaran terumbu karang di Pulau Tinabo.

Raduan, SH selaku Kepala SPTN Wilayah 1 Tarupa menyampaikan data yang dihasilkan dari kegiatan ini sangat membantu dalam pengelolaan SPTN Wilayah 1 Tarupa kedepan, utamanya data sebaran spasial dari hasil kriging yang dapat membantu menggambarkan kondisi spesies dan biota laut yang ada di kawasan”

Nur Aisyah Amnur, SP, MP Kepala SPTN Wilayah II jinato menambahkan kebanyakan kegiatan teman-teman mahasiswa Unpad lebih kepada tupoksi PEH seperti kegiatan monitoring yg datanya dibandingkan dengan hasil kegiatan di tahun sebelumnya, yang perlu diperhatikan adalah perbedaan hasil yang diperoleh bisa dipengaruhi oleh metode, kemampuan pengamat, waktu pengambilan data dan pengulangannya. Kami juga mengapresiasi teman-teman yang dapat mengidentifikasi Chaetodontidae hingga tingkat spesies sehingga datanya sangat bermanfaat bagi kami.

Saleh Rahman, SP.,M,Sc selaku koordinator fungsional PEH menyampaikan prioritas utama kegiatan transplantasi karang di Taman Nasional Taka Bonerate saat ini adalah di Zona Rehabilitasi sehingga untuk saran mengenai perlunya transplantasi di Taka Latondu akan kami tampung namun tidak akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini.

Hilmi (perwakilan mahasiswa Unpad) mengucapkan terima kasih kepada Balai Taman Nasional Taka Bonerate yang telah menerima dan membimbing selama kegiatan dan memohon maaf apabila ada kesalahan selama kegiatan PKLP.

Di akhir presentasi Usman, S.Hut.,MP selaku Kepala Sub Bagian Tata Usaha mengucapkan terima kasih kepada teman-teman mahasiswa sekaligus menyampaikan pesan Kepala Balai Taman Nasional Taka Bonerate Faat Rudhianto, S.Hut., M.Si bahwa “pihak balai mengajak teman-teman akademisi untuk berkomitmen bersama-sama menjaga melestarikan laut Indonesia”

Sumber : Andi Resky Mutmainnah, S Hut ( Calon Peh Pertama)

Editor : Asri (PEH Penyelia)

Related Posts