Spot Kaldera

Lokasi : Perairan Pulau Tarupa Kecil
Topografi : Reef flat/ paparan terumbu dengan relatif datar dan membentuk kubangan karang di tengahnya sehingga nampak seperti kaldera atau kawah gunung
Suhu : 28° – 30° C
Arus : 0,18 m/s
Kedalaman : 5 – 20 meter
Visibility : 14 meter
Kondisi terumbu: Spot ini sangat cocok untuk penyelam lanjutan atau A2, dan merupakan wisata selam dengan fokus edukasi, pengunjung akan diajak menyaksikan dampak dari penggunaan bahan peledak/ bom, pengunjung juga bisa membandingkan karang sehat dengan karang hancur akibat bom, keadaan ini bisa langsung dilihat karena posisi karang hancur dan karang sehat yang berdampingan. Pada kedalaman 5 s/d 8 meter merupakan lokasi safety stop, dengan kerapatan karang yang sangat rapat, pengunjung tidak akan bosan karena sambil menunggu limit safety stop habis, pengunjung bisa berfoto ria ataupun menikmati pemandangan disekitarnya.

Spot Kaldera

Spot Kaldera

Spot Kaldera

Spot Kaldera

Related Posts