BENTENG – Awal tahun 2023, Balai Taman Nasional Taka Bonerate melaksanakan kegiatan ” Refleksi Akhir Tahun TA 2022 dan Persiapan TA 2023″ di Hall Kantor Balai TN Taka Bonerate pada Jumat, 6 Januari 2023. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Balai TN Taka Bonerate, Bapak Faat Rudhianto, S.Hut., M.Si. yang dihadiri oleh pejabat struktural dan ASN lingkup Balai TN Taka Bonerate.
Dalam sambutannya, kepala balai menyampaikan arahan Sekretaris Jenderal Kementerian LHK yang juga sebagai Plt. Direktur Jenderal KSDAE, Bapak Dr. Ir. Bambang Hendroyono, M.M. yang disampaikan dalam setiap rapat pimpinan bahwa, semua UPT harus menjadi sebuah organisasi pembelajar yang mampu untuk terus menerus melakukan proses pembelajaran mandiri (self learning) sehingga organisasi tersebut memiliki kecepatan berpikir dan bertindak dalam merespon beragam perubahan yang muncul. Kunci utama dalam memperbaiki kesalahan adalah melakukan tindakan (action) nyata atas masukan atau kritik dari semua stakeholder maupun melalui mekanisme pengendalian (control) internal yang bersifat periodik.
Lebih lanjut kepala balai menyampaikan apresiasi kepada seluruh pegawai atas pencapaian yang diraih selama tahun 2022 dan menghimbau untuk melakukan perbaikan di tahun 2023 atas beberapa kekurangan. Dalam sesi diskusi, pegawai diberikan kesempatan untuk memberikan tanggapan, pendapat, dan kritik evaluasi kinerja terhadap kegiatan tahun 2022 serta saran terhadap kegiatan yang akan dilaksanakan pada tahun 2023.